MENU TUTUP

Peserta Muskormil  I Apeksi se Sumatera Terpesona Dengan Pekanbaru Command Center, Ferry : Realisasi yang Penting

Senin, 05 Februari 2018 | 13:20:01 WIB | Di Baca : 2196 Kali
Peserta Muskormil  I Apeksi se Sumatera Terpesona Dengan Pekanbaru Command Center, Ferry : Realisasi yang Penting


 

SeRiau-  Pekanbaru Command Center membuat para peserta Muskomwil I Apeksi Regional Sumatera tahun 2018 terpesona. Kecanggihan yang dipertontonkan Pemko Pekanbaru kepada para tamu juga membuat masyarakat terkesima. DPRD juga mengingatkan agar apa yang dipertontonan ke Anggota APEKSI bisa direalisasikan kepada masyarakat.

"Saya rasa apa yang disampaikan Pemko kemarin, mereka (peserta APEKSI,red) apresisi IT yang ada di Pekanbaru, sesuai dengan apa yang disampaikan dan dipromosikan Pemerintah Kota Pekanbaru," kata Anggota DPRD Kota Pekanbaru Ferry Sandra Pardede, Senin (5/2/2018).

Dikatakan Politisi Partai Hanura ini, tentu untuk menyambut para tamu dan sebagai tuan rumah, Pemko Pekanbaru telah melakukan persiapan-persiapan, sehingga bisa menunjukkan yang paling terbaik saat acara berlangsung dan membuat para tamu memuji kemajuan Kota Pekanbaru.

"Tentu mereka ingin menampilkan smart city, namun realisasi di masyarakat itu yang lebih penting. Karena tamu yang hadir sudah dipersiapkan pelayanan yang sangat baik, masyarakat juga terkesima. Setelah tidak ada tamu, perhelatan selesai, kita harap Pemko tetap konsisten, jangan hanya cerita bual saja," tuturnya.

Terlebih, kata Ferry lagi, saat ini persoalan rekam e-KTP masih jadi persoalan, surat menyurat masih dengan cara manual, tentu tidak sesuai dengan kecanggihan IT yang dipertontonkan oleh Pemko pada tamu APEKSI kemarin.

"Luar kota is oke, mereka tidak tahu, konsisten, jangan hanya wacana, command center, smart city, tentu itu kesinambungan, pembiayaan IT sudah dianggarkan, manfaatnya perlu disosialisasikan kepada masyarakat, diharapkan sesuai fakta, visi misi wako direalisasikan, jangan haya datang tamu kota disulap, sehingga Wako tidak mendapat puji-pujian belaka, ternyata di belakang tidak ada apa-apanya," pungkasnya.(***)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Ciptakan SDM Unggul, Edi Haryono Harapkan Tamatan SMK Akbar Kerja Sambil Kuliah

2

DPP PAN Beri Rekomendasi Ke Ade Hartati Untuk Pilwako Pekanbari

3

Siswa SMAN 7 Pekanbaru Peraih Juara di FLS2N dan Pra OSN Mendapat Apresiasi dari Sekolah

4

562 Siswa SMK Keuangan Pekanbaru Diserahkan ke Orangtua. Ini Pesan Ketua Yayasan

5

Tim Opsnal Polsek Dumai Timur Bekuk Pelaku Penggelapan Sepeda Motor Pada 19 Lokasi di Dumai